Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Microsoft Excel 2019

Microsoft Excel 2019 adalah versi Excel terbaru yang dirilis oleh Microsoft yang merupakan sebuah program aplikasi lembar kerja yang dapat dijalankan pada Microsoft Windows dan Mac OS. Microsoft Excel berfungsi untuk mengolah angka dan data secara akurat serta memiliki fitur kalkulasi dan mempresentasikannya ke dalam bentuk grafik atau diagram. Untuk detailnya kurang lebih sebagai berikut:
  • Membuat dokumen dan pengolahan data : digunakan untuk pembuatan rencana anggaran/budget, penyusunan laporan keuangan, analisa statistik, dsb.
  • Membuat chart : digunakan untuk pembuatan chart dengan berbagai model untuk memvisualisasikan data agar lebih mudah dipahami dan dimengerti.
  • Mengorganisasi list atau daftar : penyusunan list atau daftar seperti data karyawan, data siswa, data pelanggan dengan menggunakan layout baris dan kolom.
  • Memanipulasi teks : membuat standarisasi serta otomatisasi teks dari sebuah data.
  • Membuat grafik atau diagram : mempersentasikan pekerjaan kedalam bentuk grafik atau diagram lingkaran, garis dan batang sesuai dengan kebutuhan penyajian datanya.

Karena fitur yang lengkap dan kemudahan dalam menggunakan Microsft Excel menjadi salah satu alasan kenapa sering dan banyak disukai oleh banyak pihak. Untuk tampilan Microsoft Excel 2019 bisa dilihat pada tampilan di bawah ini :


Keterangan dari tampilan Microsoft Excel 2019 :

1. Quick Access Toolbar

Digunakan untuk menampilkan shortcut cara cepat untuk menggunakan tool yang sering digunakan. Secara default atau bawaan ada tiga tools yaitu save, undo, redo. Selanjutnya anda dapat menambahkan beberapa tools lainya sesuai dengan kebutuhan.

2. Menu Ribbon

Digunakan untuk mengelompokan tools ke dalam sebuah menu yang nantinya akan memudahkan pengunannya dalam menggunakan menu-menu yang ada.

3. Formula Bar

Digunakan untuk menampilkan, mengedit, menghapus formula (rumus) yang tuliskan dalam cell.

4. Spreadsheet Grid

Area ini adalah lembar kerja utama excel tempat dimana anda dapat menambahkan angka, grafik/chart. Area berisi kolom dan baris yang digunakankan sebagai pengalamatan cell. Untuk kolom menggunakan huruf dari A-Z, sedangkan untuk baris menggunakan angka. 

5. Worksheet

Secara default dalam satu lembar kerja excel ada tiga worksheet yang dapat digunakan untuk mengolah data, yitu sheet1, sheets2, sheet3. Maksimum worksheet yang bisa ditambahkan adalah 255 worksheet

6. Status Bar

Digunakan untuk menampilkan informasi status data seperti quick summary dari data yang diseleksi (sum, average, min, max, count). Disamping kanan bawah juga terdapat Slider zoom in dan zoom out untuk mengatur besar kecilnya tampilan halaman kerja Microsoft Excel.

Demikian mengenai penjelasan singkat tentang "Microsoft Excel 2019". Semoga artikel ini bisa membantu dan bermanfaat untuk anda.

Post a Comment

0 Comments